Setelah beberapa tahun berlalu, potongan-potongan gambar kecil dari suasana Bandung tiba-tiba menarikku ke kenangan di masa lampau Sebuah kenangan yang telah kukubur secara paksa Luka yang telah kering dan berhenti mengalirkan darah Bagian dari hidup yang kupotong dan kuhilangkan Setiap orang pasti memiliki sebuah bagian yang ia hapus Entah ia berupa ruang, waktu, nama, kata Ia pun telah kuhapus. Sebuah pojok dari Bandung yang mengandung kisah bersama sebuah nama, sebuah pengakuan, sebuah air mata, yang terangkul dalam kecupan terakhir Kopi hitam pada malam itu sesaat terasa asin Tanpa kusadari air mata ikut tercampur ke dalamnya Setelah lama tersesat mencari kuburnya, akhirnya mampu kutemukan Ia masih terhias dengan cantik sepeti terakhir kumeninggalkannya Hari ini, ku hendak menggali kuburnya Kusingkirkan bunga-bunga yang tertabur di atasnya, kuambil sedikit demi sedikit tanah yang menutupinya, hingga ia sedikit terbuka Tercium aroma busuknya Terlalu lama ia dikubu